Wisuda

Wisuda adalah bentuk prosesi akhir dalam rangkaian kegiatan akademik di perguruan tinggi. Prosesi wisuda ini diadakan sebagai tanda pengukuhan atas selesainya studi untuk semua lulusan program studi dari berbagai jenjang pendidikan di perguruan tinggi.

Pada umumnya wisuda diadakan dua sampai empat kali pada setiap tahun akademik, tergantung dari kebijakan masing-masing perguruan tinggi. Adapun berbagai perlengkapan yang dipersiapkan untuk acara wisuda antara lain: baju toga wisuda, map wisuda, dan tabung wisuda. Pengesahan mahasiswa peserta wisuda dilakukan oleh rektor atau pemimpin tertinggi dari perguruan tinggi.